Selasa, 21 Februari 2017

Ternak Lele Kolam Terpal


Persiapan Kolam Terpal

       1. Kontruksi Kolam

Tahap Pertama dalam ternak ikan lele adalah wadah media atau habitat. kali ini adalah habitat lele di kolam terpal :

a.       Bagian dalam kolam terpal dicuci bersih dengan sabun untuk menghilangkan bau lem atau bahan kimia yang dapat membunuh benih ikan.
b.      Bagian dalam terpal dibilas bersih dan dikeringkan selama satu hari
c.       Isi dengan air hingga 20 cm. Setelah kolam sudah terisi air diamkan selama kurang lebih 1 minggu untuk proses pembentukan lumut dan untuk pertumbuhan fito plankton.
d.      Setelah 1 minggu tambahkan air  hingga mencapai kedalaman  80 cm setelah ikan berangsung dewasa.
e.      Air yang telah ditinggalkan selama seminggu penuh dan diberikan daun-daun seperti daun singkong, atau pepaya agar air berwarna hijau  untuk mencegah bau yang disebabkan karena penguapan air kolam
f.        lakukan 25% penambahan dan penggantian air 1 minggu didiamkan




       2. Penebaran Benih
Jumlah beni yang di tebarkan tentunya harus menyesuaikan dengak ukuran kolam :
a.       Kolam ukuran  2m x 1m x 1m dapat menmpung benih 1000 lele ukuran 1,5-2 inci. Jika kolam lebih besar maka menyesuaikan dengan perbandingan ketentuan diatas.

b.      Bibit yang baru dibeli jangan segera dimasukkan ke dalam kolam untuk budidaya, tapi harus melalui tahap peredaman agar benih ikan beradaptasi dengan suhu air di kolam habitat . caranya sebagai berikut :
-          Siapkan Bak / Ember, isi dengan air kolam yang akan di jadikan budidaya ikan ke dalam ember/bak
-          Masukan Benih Lele yang akan Di tebar
-          Diamkan Selama Kurang lebih selama 30
-          Setelah 30 menit benih dapat di tebar ke dalam kolam
c.       Penebaran benih baik lakukan pada pagi atau malam hari karena di waktu pagi atau malam hari kondisi air relatip stabil.
d.      Setelah lele berumur lebih dari 20 hari, lele perlu disortir dengan menggunakan bak penyortir berukuran 9 -12 cm.


       3.  Menjaga Kualitas air
Ikan lele termasuk ikan yang tahan terhadap kondisi air yang ekstrik dan berkadar oksigen rendah karena sistem pernapasan ikan lele menggunakan labirin, yang berarti bernapas lele tidak bergantung pada oksigen terlarut dalam air sehingga dapat mengambil udara dari permukaan, namun kulitas air harus tetap dijaga agar terhindar dari penyakit.
a.       Air kolam akan selalu berkurang terutama karena penguapan, oleh karena itu tambakan Pada tingkat air 20 cm (bulan pertama), 40 cm (bulan kedua), dan 80 cm (bulan ketiga).
b.      Warna air yang terbaik bagi ikan lele berwarna hijau karena, menunjukan kualitas air yang baik untuk ikan. Lele tidak suka air jernih dan air akan berubah merah ketikan ikan sudah dewasa untuk siap panen.
     4. Kedalaman air
Kolam lele diusahakan tidak terlalu karena kedalaman lebih utama dari pada luas dan jika dangkal kolam lebih cepat panas dan menguap.
a.        Jaga kedalaman air tetap pada posisi yang ditentukan
b.      Usahakan menggunakan terpal berwarna merah karena lebih menyerap panas matahari
c.       Tambahkan tanaman air seperti kangkung, daun talas, azolla, dan eceng gondok  sebagai tanaman peneduh. Selain itu juga tanaman menyerap racun yang terkandung dalam air kolam.


         5.  Pengendalian Hama dan Penyakit
               Ikan lele tergolong ikan yang kebal terhadap hama namun hal ini tidak dapat diremehkan karena    dapat mempengaruhi pertumbuhan volume produksi. Hama ada dua macam
a.       Hama binatang  seperti berang-berang, biawak, burung pemakan
Pencegahan adalah dengan  menggunakan semacam penghalang sehingga tidak ada hewan liar yang masuk ke kolam dan makan benih lele.
b.       Hama penyakit penyakit seperti virus dan bakteri. Pencegahan  yang paling urtama adalah menjaga kebersihan air dari kotoran dan sisa pakan yang mengendap di dasar kolam. Pembersihan tidak perlu menguras seluruh air, tapi cukup sedot kotoran yang mengendap didasar kolam saja. Selain itu dapat diberikan obat-obatan yang banyak tersedia di toko perikanan.



 Baca Juga :

Pengendalian hama penaykit lele

Tidak ada komentar:

Posting Komentar